Sabtu, 25 Desember 2010

MENYAMBUT TAHUN BARU 2011

Tanpa terasa tinggal sepekan lagi kita akan ditinggalkan tahun 2010 dan ganti dengan tahun baru 2011.Setiap pergantian tahun merupakan momen yang tepat untuk kembali mengingat,merenungkan dan merencanakan tentang kejadian yang telah lalu maupun yang akan datang.
Sebagai manusia kita senantiasa mampu untuk mengingat berbagai peristiwa yang telah terjadi pada diri dan kehidupan kita.baik sesuatu yang menyenangkan atau sebaliknya dan sebagai insan yang beriman tentunya kita dapat mengambil hikmah dari setiap kejadian tersebut serta meyakini bahwa semua yang terjadi atas kehendak sang pencipta,kita manusia sekedar menjalani.
   Masih terasa segar dalam ingatan berbagai peristiwa bencana alam yang banyak sekali menimbulkan korban jiwa maupun harta,Wasior dilanda banjir bandang,tsunami di mentawai,gunung merapi dan bromo meletus belum lagi ditambah dengan bencana musiman (banjir).Dampak dari bencana tersebut masih terasa sampai saat ini,mari kita renungkan sejenak.....!selain semua bencana itu kehendak Tuhan setidaknya kita telah ambil bagian dalam menciptakannnya,tangan2 yang tidak bertanggung jawab terasa gatal bila melihat hutan kita yang subur ditumbuhi pohon2 yang besar hingga dalam hati mereka yang ada cuma bagaimana mengambil keuntungan sebesar2nya,sungai2 yang dulu mengalir dengan lancar dan bersih airnya,sekarang tersendat sarat dengan sampah,airnya menghitam bercampur limbah.Kapan kita dewasa menjaga dan melestarikan lingkungan..........?
   Merenungkan...........apa yang telah kita lakukan di tahun 2010,banyak sekali yang mungkin telah diraih oleh   sebagian dari kita dan juga sebaliknya,ada yang pergi dan datang.Dalam kehidupan kita sebagai makhluk individu dan sosial tentu saja juga banyak peristiwa yang kita alami,meskipun satu sama lainnya berbeda.Apapun yang pernah terjadi mari semua itu kita jadikan pengalaman,modal untuk meraih hasil maksimal di tahun 2011 nanti.
   Tiap manusia memiliki rencana,rencana2 itu sesuai dengan kemampuan/kekuatan sendiri2.Hasil dari rencana itu tergantung dari seberapa niat,usaha kita untuk mewujudkan dan jangan lupa Tuhan tetaplah yang paling menentukan hasil dari semua usaha kita.Semoga di tahun 2011 apa yang belum dapat kita raih di tahun 2010 dapat terwujud di tahun 2011.Akhirnya selamat tinggal tahun 2010 selamat datang tahun 2011,semoga Tuhan senantiasa melindungi kita semua.Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar